F1 News

My BlogCatalog BlogRank

Sanyo Bangun Pabrik Panel Surya

OREGON - Sanyo Electric berencana melakukan ekspansi produksi elemen pendukung tenaga surya dengan mendirikan pabrik barunya di Salem, Oregon. Sanyo akan menginvestasikan dana sebesar USD80 juta untuk� membangun pabrik yang diperkirakan mempekerjakan sekitar 200 orang.

Seperti dilansir PC World, Senin (29/9/2008), Sanyo menyatakan bahwa pabrik yang akan beroperasi Oktober 2009 itu, diharapkan dapat menghasilkan produksi dengan kapasitas 70 megawatt (MW).


Saat ini, Sanyo memproduksi elemen surya di pabriknya di California dan memiliki kapasitas 30 MW. Adanya pabrik di Oregon ini secara tidak langsung membuktikan kesungguhan perusahaan Jepang tersebut dalam mengembangkan energi tenaga matahari.

Seluruh elemen yang diproduksi dari pabrik baru di Oregon, akan dikirim ke Jepang untuk dikembangkan menjadi sel tenaga surya. Sel tersebut kemudian akan diekspor ke Mexico atau Hungaria untuk dibuat menjadi modul tenaga surya.

Sanyo telah memulai bisnis tenaga surya sejak beberapa waktu lalu. Pada Agustus untuk menjawab tingginya permintaan panel-panel tenaga surya, Sanyo membuka pabrik baru yang ketiganya di Jepang. Pabrik tersebut khusus memproduksi modul-modul tenaga matahari.� Secara keseluruhan Sanyo mampu memproduksi modul tenaga surya dengan kapasitas 260 MW.





ENGLISH VERSION

Berlangganan Berita:



Enter your Email






Preview | Powered by FeedBlitz

Related Posts by Categories



0 komentar:

 

Hujan Kali Ini

View blog reactions Your Site Title There are currently : visitors online. Powered by Online Count.

Senandung Kala Hujan

Free Devil ani MySpace Cursors at www.totallyfreecursors.com